Expansion joint bangunan atau building adalah alat yang digunakan untuk menyambungkan struktur bangunan. Alat ini biasanya digunakan pada bangunan bertingkat yang menggunakan teknologi seperti girder yaitu bangunan yang bersambung-sambung.
Kegunaan expansion joint building ini umumnya sama seperti expansion joint jembatan, yaitu memberikan ruang gerak ke struktur bangunan bisa secara horizontal maupun vertikal. Jika bangunan tingakat seperti mall, perkantoran, atau gedung tinggi lainnya tidak mengunakan expansion joint maka ketika ada pergerakan tanah atau beban maksimal maka bangunan akan saling bertumbukan sehingga menyebabkan kerusakan. Parahnya gedung akan runtuh.
Terdapat beberapa jenis expansion joint building seperti EJ tipe T, compression seal building, dan tipe lainnya. SIGTECH menyediakan expansion joint building dengan ukuran yang bisa menyesuaikan dan bisa request material.